Oppo Reno 15 Series Resmi Meluncur 23 Januari 2026 di Indonesia, Intip Bocoran Fitur Utamanya

Patrazone.com — Oppo Indonesia siap meluncurkan Oppo Reno 15 Series di Tanah Air pada 23 Januari 2026. Seri terbaru ini mencakup Reno 15 F 5G, Reno 15 5G, dan Reno 15 Pro Max 5G, yang diklaim membawa berbagai peningkatan dari sisi desain, layar, kamera, hingga konektivitas antarperangkat.
Menjelang peluncuran, Product Manager Oppo Indonesia, Deni Setiawan, mengungkapkan bahwa desain menjadi fokus utama Reno 15 Series. Seri ini mengusung tema aurora, terinspirasi dari keindahan alam, dengan teknologi Oppo Glow pada bagian belakang.
“Selain tahan kotor, mudah dicuci, dan anti sidik jari. Jadi ketika kita pegang tanpa casing pun tidak akan pernah nempel di bagian belakang,” jelas Deni saat media briefing di Jakarta, Kamis (15/1/2026).
Pilihan warna Reno 15 Series juga bervariasi. Reno 15 F hadir dalam Aurora Blue, Twilight Blue, dan Afterglow Pink, Reno 15 5G tersedia dalam Aurora White dan Twilight Blue, sedangkan model tertinggi Reno 15 Pro Max menawarkan warna premium Aura Gold dan Dust Brown.
Layar Lebih Tipis dan Tajam
Oppo juga menekankan layar sebagai salah satu peningkatan. Reno 15 Series menggunakan panel AMOLED Full HD+ dengan 10-bit color, setara dengan 1 miliar warna, yang menjanjikan tampilan visual lebih hidup. Bezel layar dibuat lebih tipis untuk pengalaman menonton yang lebih imersif.
Kamera Selfie 50 MP dengan Sudut Lebar
Salah satu inovasi utama terdapat pada kamera depan beresolusi 50 MP dengan sudut pandang 100 derajat, yang diklaim ideal untuk menangkap area luas tanpa distorsi. Fitur ini mendukung AI Motion Photo dan Popout, memungkinkan pengguna membuat kolase bergerak atau slow motion dari foto yang diambil.
“Dengan AI Motion Photo, hasil Live Photo bisa di-slow motion-kan sekaligus dalam satu kualitas,” tambah Deni.
Video Sinematik dan Konektivitas O+ Connect
Reno 15 Series juga membawa peningkatan pada perekaman video dengan kualitas tinggi hingga 16K dan dukungan XDR, menghadirkan pengalaman sinematik. Selain itu, fitur O+ Connect mempermudah konektivitas lintas perangkat Oppo, termasuk sinkronisasi cepat ke perangkat iPhone melalui web app khusus.
Oppo memastikan seluruh spesifikasi lengkap dan harga resmi akan diumumkan pada peluncuran 23 Januari 2026.



